Peringati Hari Bhayangkara, Polres Pohuwato Serahkan Bantuan Sosial
Pohuwato, AndalanIDN – Dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-77 yang jatuh pada tanggal 1 Juli 2023. Kepolisian Resor (Polres) Pohuwato menggelar giat penyerahan bantuan sosial, Senin (19/06/2023).
Bantuan sosial berupa sembako tersebut diserahkan langsung oleh Kapolres Pohuwato, AKBP Joko Sulistiono kepada para pengemudi bentor, cleaning service, pensiunan polri serta masyarakat yang membutuhkan.
Turut hadir dalam giat tersebut Wakapolres Pohuwato, Kompol Adek Dermawan, Kasatlantas Pohuwato, IPDA Bharata Citra Sakti Purnomo, dan jajaran anggota Polres Pohuwato.
Terkait penyerahan bantuan sosial, Kapolres Pohuwato, AKBP Joko Sulistiono mengatakan pemberian bantuan sosial ini dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara yang ke 77 dan sebagai bentuk kepedulian anggota Polri.
“Iya, selain itu ini juga sebagai bentuk kepedulian Polri khususnya Polres Pohuwato terhadap masyarakat,” kata AKBP Joko Sulistiono.
Dengan adanya pemberian bantuan sosial ini, dirinya juga berharap agar apa yang diterima dapat bermanfaat.
“Semoga apa yang diberikan dapat bermanfaat dan menjadi keberkahan bagi yang menerimanya,” harap AKBP Joko Sulistiono.
Sebelumnya, giat bakti sosial dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke 77 juga sudah dilaksanakan oleh Satuan Lalulintas (Satlantas) Polres Pohuwato di Desa Palopo, Kecamatan Marisa.
Dalam kesempatan tersebut, Kasatlantas, IPDA Bharata Citra Sakti Purnomo, menyerahkan bantuan secara langsung kepada Kepala Desa Palopo, Agus Hulubangga. (MD)