banner 728x250

Majelis Taklim Ar Ridho Talqiah Gelar Halal Bi Halal dan Berbagi Bersama Kaum Dhuafa

Majelis Taklim
Penyerahan Sembako bagi Kaum Dhuafa (Foto : AndalanIDN)
banner 120x600

Pohuwato, AndalanIDN – Majelis Taklim Ar-Ridha Talqiah Desa Taluduyunu Utara, Kecamatan Buntulia, Kabupaten Pohuwato, menggelar halal bi halal dengan tema “Sucikan Hati, Jalin Silaturahim dalam Rangka Menyambut Bulan yang Penuh Berkah” bertempat di Masjid Darussalam, Rabu (26/02/2025).

Kegiatan ini menghadirkan penceramah Ustadz Ruslan Demanto asal Kota Gorontalo yang diundang langsung oleh anggota majelis, Hj. Fatmah Tantu.

Dalam tausiyahnya, Ustaz Ruslan mengingatkan pentingnya menjaga hati yang bersih dan memperkuat tali persaudaraan sebagai persiapan menyambut bulan penuh berkah.

Majelis Taklim
Kegiatan Halal bi Halal Majelis Taklim Ar Ridha Talqiah Desa Taluduyunu Utara, Kecamatan Buntulia, Kabupaten Pohuwato (Foto : AndalanIDN)

Turut hadir dalam acara ini Camat Buntulia, Syaiful Hunta, Kepala Desa Taluduyunu Utara, Kadir Ripo, serta para kepala dusun, tokoh agama, tokoh masyarakat, anggota majelis taklim, dan jamaah Masjid Darussalam.

Selain sebagai ajang mempererat silaturahmi jelang Bulan Suci Ramadhan, acara ini juga menjadi momen berbagi bersama kaum dhuafa melalui pembagian 53 paket sembako yang diperuntukkan bagi janda-janda dan masyarakat kurang mampu.

Perwakilan anggota Majelis Taklim Ar-Ridha Talqiah, Hasmiyati A. Kadai, menyampaikan bahwa pembagian sembako ini berawal dari inisiatif para anggota majelis taklim yang sejak tiga bulan lalu rutin mengumpulkan iuran Rp5.000 per minggu.

Awalnya, rencana hanya untuk membantu sekitar 10 orang, namun seiring waktu, semakin banyak donatur yang turut berpartisipasi hingga jumlah penerima manfaat bertambah.

“Ini baru awal, dan alhamdulillah ternyata antusiasme masyarakat luar biasa. Rencana awal hanya membantu 10 orang, tapi berkat donasi dari para anggota dan masyarakat yang memiliki rezeki lebih, kita bisa menyalurkan 53 paket sembako,” ujarnya.

Majelis Taklim
Kades Taluduyunu Utara, Kadir Ripo saat Menyerahkan Sembako (Foto : AndalanIDN)

Ia berharap kegiatan ini dapat terus berjalan dan semakin berkembang ke depannya.

“Semoga majelis taklim ini bisa lebih maju lagi, tidak hanya dalam kegiatan pengajian tetapi juga dalam aksi sosial lainnya,” tambahnya.

Sementara itu, Kades Taluduyunu Utara, Kadir Ripo, juga mengapresiasi kegiatan ini dan berharap semangat gotong royong dalam membantu sesama terus tumbuh di masyarakat.

“Saya sangat mendukung kegiatan seperti ini karena selain memperkuat ukhuwah Islamiyah, juga membantu saudara-saudara kita yang membutuhkan. Semoga ke depan semakin banyak kegiatan sosial yang bisa dilakukan bersama,” ujarnya.

Selain halal bi halal dan pembagian sembako, majelis taklim ini juga aktif dalam berbagai kegiatan sosial lainnya, seperti pengajian dan tahlilan di rumah duka untuk mendoakan warga yang meninggal serta memberikan bantuan seadanya kepada keluarga yang berduka.

Acara halal bi halal ini diakhiri dengan doa bersama dan ramah tamah sebagai wujud kebersamaan. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan masyarakat semakin termotivasi untuk menjaga hubungan baik antar sesama serta lebih peduli terhadap mereka yang membutuhkan.

(Abd)

banner 325x300 banner 325x300 banner 325x300