banner 728x250

Pasar Murah di Halaman Kejari Pohuwato Diserbu Masyarakat

Pasar
Antusias Masyarakat Dalam Pasar Murah di Halaman Kejaksaan Negeri Pohuwato (Foto: AndalanIDN)
banner 120x600

Pohuwato, AndalanIDN – Dalam rangka menekan inflasi dan membantu daya beli masyarakat terutama saat menghadapi musim kemarau saat ini. Kejaksaan Negeri (Kejari) Pohuwato, bekerjasama dengan Dinas Perindagkop dan Dinas Pertanian dan Dinas Pangan Pohuwato menggelar pasar murah, pada Kamis (12/10/2023).

Seperti sebelum-sebelumnya, pasar murah yang digelar di halaman Kejaksaan Negeri Pohuwato ini langsung diserbu masyarakat.

Kabid perdagangan di Dinas Perindagkop Pohuwato, Abd Wahab Kadai, SE, saat dikonfirmasi awak media mengatakan ada rarusan paket sembako yang disediakan.

Pasar
Kejari Pohuwato, Endi Sulistiyo, SH, MH, membantu menyiapkan sembako yang akan dibagikan ke masyarakat (Foto: AndalanIDN)

“Hari ini ada sekitar 300 paket sembako, itu terdiri dari beras 5 kilogram, telur 10 butir, minyak goreng 1 liter, gula 2 kilogram,” jelas Abd Wahab.

Selain itu, Dinas Pertanian dan Dinas Pangan Pohuwato juga menyediakan beberapa bahan pokok dalam pasar murah ini.

“Untuk pertanian, kami menyediakan sayuran, rica dan tomat yang dibagikan secara gratis kepada masyarakat. Ini bertujuan untuk membantu menekan inflasi,” terang Merywati Maku, S.P, M.Si, Sekretaris Dinas Pertanian Pohuwato.

“Dinas pangan juga menyediakan sembako berupa beras dan minyak goreng dan juga ayam,” tambahnya.

Dalam pasar murah yang digelar di halaman Kejaksaan Negeri Pohuwato, masyarakat sangat antusias terlebih harga bahan sembako saat ini mulai merangkak naik diakibatkan musim kemarau yang melanda sebagian besar wilayah di Indonesia tak terkecuali di Provinsi Gorontalo.

Terlihat, Kepala Kejaksaan Negeri Pohuwato, Endi Sulistiyo, SH, MH, juga turun langsung dalam menyiapkan sembako yang akan dijual.

Kajari Pohuwato melalui Kepala Seksi (Kasie) Intel, Iwan Sofyan, SH, MH, menyampaikan terimakasih kepada seluruh stakeholder yang telah bekerjasama dalam menyelenggarakan pasar murah bagi masyarakat.

“Saya ucapkan terimakasih kepada Dinas Perindagkop, Dinas Pertanian dan Dinas Pangan yang telah menggelar pasar murah. Dimana dengan adanya pasar murah ini dapat membantu masyarakat dan juga menekan inflasi,” ucap Iwan Sofyan.

“Saya berharap agar sembako yang dijual saat pasar murah ini dapat membantu dan bermanfaat bagi masyarakat,” harapnya.

(Abd)