banner 728x250
Daerah  

Semangat Baru Pemkab Pohuwato di Awal Tahun 2025

Pemda Pohuwato
Apel Kerja Perdana di Tahun 2025 dipimpin oleh Wabup Pohuwato, Suharsi Igirisa (Foto : Hms/AndalanIDN)
banner 120x600

Pohuwato, AndalanIDN – Mengawali tahun 2025, Pemerintah Daerah Kabupaten (Pemkab) Pohuwato menggelar apel kerja bersama bertempat di halaman kantor sementara Bupati Pohuwato, Senin (06/01/2025).

Apel kerja perdana tersebut dipimpin langsung oleh Wakil Bupati (Wabup) Pohuwato, Suharsi Igirisa dan diikuti oleh seluruh pejabat dan ASN lingkup Pemkab Pohuwato.

Dalam arahannya, Wabup Suharsi mengingatkan kepada seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk menyongsong tahun 2025 dengan semangat baru dalam memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat

“Kita buka lembaran 2025 ini dengan semangat yang tinggi, mari kita ciptakan kenyamanan dalam bekerja. Insyaallah dengan penuh kebersamaan kita bisa memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat,” tutur Wabup Suharsi.

Dalam kesempatan itu, Wabup Suharsi juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh pegawai lingkup Pohuwato atas kebersamaannya selama mengawal program Pemerintahan SMS.

“Tahun 2025 adalah masa transisi berakhirnya Pemerintahan SMS, olehnya kami menyampaikan ucapan terima kasih yang tak terhingga kepada kita semua yang telah bekerja sama hingga mendapatkan banyak penghargaan,” ucapnya.

Wabup Suharsi juga berpesan untuk memberikan suport dan pengabdian yang tulus terhadap pemerintahan yang baru nanti.

“Kekurangan-kekurangan Pemerintahan SMS ini insyaallah akan disempurnakan oleh kepemimpinan yang baru. Olehnya mari bersama-sama kita sambut dan dukung pemerintahan yang baru tahun 2025 dengan penuh semangat dan juga penuh kebersamaan,” tandas Wabup Suharsi Igirisa.

(Abd)

banner 325x300 banner 325x300 banner 325x300