banner 728x250

Wamen Fahri Hamzah Hadiri Paripurna HUT Pohuwato ke 22

Wamen Fahri
Wakil Menteri Perumahan dan Kawasan Pemukiman RI, Fahri Hamzah bersama Ketua DPRD Pohuwato, Beni Nento (Foto : AndalanIDN)
banner 120x600

Pohuwato, AndalanIDN – Wakil Menteri (Wamen) Perumahan dan Kawasan Pemukiman RI, Fahri Hamzah menghadiri kegiatan Rapat Paripurna dalam rangka Hari Ulan Tahun Kabupaten Pohuwato yang ke 22 Tahun di Kantor DPRD Pohuwato, Selasa (25/02/2025).

Selain Itu, turut hadir Wakil Gubernur Gorontalo, Ida Syahidah, Wakil Bupati Pohuwato, Iwan Adam, Ketua DPRD Pohuwato, Beni Nento, Pimpinan Forkopimda, OPD, Camat, Kades dan tamu undangan lainnya.

Dalam sambutannya, Fahri Hamzah menyampaikan selamat ulang tahun untuk Kabupaten Pohuwato ke 22 Tahun. Menurutnya usia Kabupaten Pohuwato masih sangat muda, ia pun berharap agar Kabupaten Pohuwato dapat terus maju kedepannya.

“Saya mengucapkan terimakasih karena diundang dalam perayaan HUT Pohuwato ke 22 yang indah ini. Untuk itu saya mengucapkan selamat ulang tahun mudah-mudahan niat dan ikhtiar kita untuk pemekaran sebagai bentuk kemajuan betul-betul dapat kita buktikan,” ungkap Fahri.

Sementara itu, Ketua DPRD Pohuwato, Beni Nento mengucapkan terimakasih atas kehadiran Wamen Fahri Hamzah dan juga Wakil Gubernur Gorontalo, Ida Syahidah dalam Rapat Paripurna kali ini.

“Mengawali rapat paripurna atas nama pimpinan dan anggota DPRD dan seluruh masyarakat Pohuwato untuk mengucapkan terimakasih yang setingginya atas kedatangan pak Wamen Fahri Hamzah di Pohuwato dan juga kepada ibu Wagub Gorontalo yang barusan saja dilantik di istana negara,” ujar Beni.

Dirinya pun berharap di usia ke 22 ini, Kabupaten Pohuwato dapat lebih maju dan sejahtera.

“Dirgahayu Kabupaten Pohuwato. Semoga di usia ke 22 ini Kabupaten Pohuwato lebih sehat maju dan sejahtera lahir dan batin amin,” harap Beni.

“Kita doakan pak Bupati dan Wabup diberikan kesehatan dan kekuatan oleh Allah SWT dalam menjalankan visi misi dan roda pemerintahan di Kabupaten Pohuwato yang kita cintai ini,” pungkasnya.

Diketahui, kedatangan Wamen Fahri Hamzah di Kabupaten Pohuwato dalam rangka mengikuti beberapa agenda seperti Seminar Nasional, Groundbrecking dan Launching pembangunan Rumah Komunal dan Rumah Sehat di Pohuwato.

(Abd)

banner 325x300 banner 325x300 banner 325x300