DaerahEkonomi & BisnisNasionalPemerintahanTopik Terkini

Road To GBBI dan GBWI, BI Dukung UMKM Lewat Festival Pesona Pohon Cinta

Pohuwato, AndalanIDN – Bank Indonesia (BI) Provinsi Gorontalo terus mensuport perkembangan UMKM. Dimana hal ini juga untuk mendukung suksesnya kegiatan Nasional Harvesting Gerakan Bangga Buatan Indonesia (GBBI) dan Gerakan Bangga Berwisata Indonesia (GBWI).

Salah satu bentuk dukungan yang nyata bagi para pelaku UMKM adalah melalui event-event pariwisata daerah seperti Festival Pesona Pohon Cinta 2023 di Kabupaten Pohuwato, Provinsi Gorontalo.

GBBI dan GBWI sendiri adalah kegiatan Nasional yang merupakan sebuah bentuk respon dari pemerintah dalam melawan pandemi Covid-19 yang diharapkan dapat meningkatkan perputaran ekonomi yang berorientasi kepada pelaku usaha dalam negeri khususnya UMKM untuk menciptakan ketahanan dan mendorong pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan.

Festival Pesona Pohon Cinta 2023 menjadi salah satu event pariwisata yang penting karena dapat secara langsung memberikan dampak terhadap pertumbuhan ekonomi.

“Sebagaimana kita ketahui UMKM merupakan tulang punggung ekonomi Indonesia. Jumlahnya mencapai 99,99% dari total usaha yang ada di Indonesia. Maka dari itu, mendorong pertumbuhan UMKM menjadi sangat penting untuk pertumbuhan ekonomi Indonesia,” ujar Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Gorontalo, Dian Nugraha, Sabtu (08/07/2023).

“Melihat peran UMKM yang begitu penting, Bank Indonesia sebagai Bank Sentral berupaya memberikan kontribusi terbaik untuk terus meningkatkan peran UMKM dalam perekonomian,” tambahnya.

Selain itu, untuk mengakselerasi percepatan pertumbuhan ekonomi, maka Bank Indonesia mendorong penggunaan pembayaran non tunai melalui kanal QRIS.

Dimana dalam pelaksanaan event Festival Pesona Pohon Cinta 2023, sistem pembayaran ini digunakan untuk pembelian tiket QRIS Concert mulai Rp 1 (satu rupiah).

“Dalam Festival Pesona Pohon Cinta ini, kami mengucapkan terimakasih kepada Pemda Pohuwato yang telah mendukung penuh perluasan akseptansi QRIS di Kabupaten Pohuwato dengan terus melakukan sosialisasi dan edukasi QRIS kepada masyarakat luas,” tutur Dian Nugraha.

Dari data Bank Indonesia Provinsi Gorontalo, jumlah masyarakat Pohuwato yang mendaftar di website QRIS Music Concert mencapai 3300 orang dan yang terverifikasi 1416 orang, serta pengunjung yang ikut bermain games QRIS dan CBP di booth BI mencapai 400 orang selama tiga hari.

Untuk diketahui, Festival Pesona Pohon Cinta 2023 adalah event pariwisata daerah yang sudah diselenggarakan setiap tahun dengan tujuan selain menjadi ajang promosi wisata juga untuk menggeliatkan pertumbuhan ekonomi melalui sektor pariwisata.

(Abd)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button